This is an outdated version published on 2024-09-18. Read the most recent version.

Penanaman Karakter Dalam Pencegahan Tiga Dosa Besar Pendidikan Di Sdit Fadhilah Pekanbaru

DOI 10.58569/jies.v3i1.1008

Authors

  • Rahmadanni Pohan STAI NURUL FALAH

DOI:

https://doi.org/10.58569/jies.v3i1.1008

Keywords:

Karakter, Sekolah, Intoleransi, Perundungan, Kekerasan Seksual

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan di Sekolah Dasar Islam Terpadu Fadhilah Pekanbaru yang bertujuan mendeskripsikan dan mengetahui hal – hal yang terkait dengan penanaman nilai – nilai karakter sebagai upaya pencegahan tiga dosa besar pendidikan di SDIT Fadhilah Pekanbaru. Menggunakan penelitian deskriptif kualitatif jenis studi kasus dengan pendekatan naturalistic. Informannya seluruh warga sekolah dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data; observasi nonpartisipan, wawancara semi terstruktur dan dokumentasi. Kemudian, teknik analisis data meliputi data reduction, data display, dan conclusion drawing/verification, serta triangulasi sumber dan teknik sebagai penguji keabsahan data. Hasil dari penelitian ini menunjukkan sekolah melakukan pembiasaan penanaman sikap Empati dan menjungjung tinggi sikap saling menghormati, menghargai, dan mengasihi semua warga sekolah; Adanya pelaksanaan program mushafahah (Bersalaman) yang dilakukan sebelum aktivitas pembelajaran dilaksanakan; Adanya program pendidikan karakter setiap pagi Jum’at yang dalam pelaksanaannya berupa  Yasinan dan Do’a bersama; Motivasi diri dari kepala sekolah; dan Pembacaan Poin Pelanggaran; Adanya Sosialisasi anti bullying di sekolah bersama organisasi yang memiliki perhatian lebih terhadap perundungan/bullying; Kegiatan mengaji pagi yang merupakan Implementasi Pelajar Pancasila yang pertama Beriman, Bertakwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak Mulia, serta adanya edukasi mengenai kekerasan seksual. Maka diharapkan pihak sekolah, para peserta didik dan orang tua saling bekerjasama dalam mencegah terjadinya tiga dosa pendidikan.

 

 

Downloads

Published

2024-09-17 — Updated on 2024-09-18

Versions

Issue

Section

Articles