Upaya Meningkatkan Pemahaman Tentang Ujaran Kebencian dalam Transmisi Elektronik Untuk Penguatan Kompetensi Guru Mata Pelajaran Pancasila dan Pendidikan Kewarganegaraan

Authors

  • Nur Aida Fakultas Hukum Universitas Islam Jakarta
  • Bambang Sukamto Fakultas Hukum Universitas Islam Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.46257/jal.v1i2.364

Keywords:

Ujaran Kebencian, Transmisi Elektronik, Guru Pancasila dan Pendidikan Kewarganegaraan

Abstract

Penggunaan internet dalam era globalisasi, memberi kemudahan dalam melakukan aktivitas. Permasalahan aktivitas yang dilakukan tidak hanya bersifat positif, namun juga bersifat negatif yaitu tanpak disadari perbuatan dapat berdampak perbuatan melawan hukum, diantaranya ujaran kebencian. Tujuan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan para guru mata pelajaran Pancasila dan Pendidikan Kewarganegaraan (PPKn). Manfaat kegiatan ini dilakukan agar para guru PPKn Kabupaten Bekasi dapat memahami ketentuan-ketentuan yang diatur dalam UU ITE dan implikasi hukum baik dari pelaku maupun korban ujaran kebencian. Metode pelaksanaan ini dilakukan dengan beberapa tahapan kegiatan, mulai dari persiapan, tahapan Pelaksanaan, evaluasi kegiatan dan laporan hasil. Pemaparan materi berlangsung selama 30 menit dan dilanjutkan sesi tanya jawab interaktif diakhir pemaparan, baik pertanyaan melalui daring maupun luring. Hasil penyuluhan ini yaitu sebagai bentuk tanggungjawab kepada peserta didik, Musyawarah Guru mata Pelajaran (MGMP) SMA PPKn Kabupaten Bekasi merasa terpanggil untuk memberikan informasi kepada peserta didik tentang pemahaman UU ITE, menambah pengetahuan guru dan dapat disampaikan kepada peserta didik disekolah masing-masing. Kesimpulan kegiatan ini secara umum berjalan dengan baik dan komunikatif serta lancar. Antuisme peserta dalam kegiatan penyuluhan ini terlihat dari pertanyaan-pertanyaan yang muncul untuk kemudian disampaikan dan dijawab oleh pemateri.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-01-31

How to Cite

Nur Aida, & Bambang Sukamto. (2022). Upaya Meningkatkan Pemahaman Tentang Ujaran Kebencian dalam Transmisi Elektronik Untuk Penguatan Kompetensi Guru Mata Pelajaran Pancasila dan Pendidikan Kewarganegaraan. Jurnal Abdimas Le Mujtamak, 1(2), 93–106. https://doi.org/10.46257/jal.v1i2.364