Pelaksanaan Program Sosialisasi Dan Pendampingan Santri Di Mts Al-Husna Depok Jawa Barat Dalam Rangka Antisipasi Terjadinya Diskriminasi Dan Kekerasan

Implementation of the Santri Socialization and Assistance Program at Mts Al-Husna Depok, West Java in Anticipation of the Occurrence Discrimination and Violence

Authors

  • Satino Satino Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta, Indonesia.
  • Suherman Suherman Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta, Indonesia.
  • Yuliana Yuli Wahyuningsih Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta, Indonesia.
  • Surahmad Surahmad Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta, Indonesia.

DOI:

https://doi.org/10.46257/jal.v3i2.735

Keywords:

perlindungan terhadap anak, kekerasan terhadap anak, diskriminasi, kekerasan, antisipasi

Abstract

Setiap anak berhak atas kelangsungan hidup, tumbuh dan berkembang serta berhak atas perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi sebagaimana telah diamanatkan dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Anak adalah buah hati yang tak ternilai harganya bagi sebuah keluarga, maka dari itu saling menjaganya untuk tumbuh baik, dan berkembang sebagaimana yang diharapkan adalah merupakan kewajiban mutlak bagi kedua orang tua yaitu ayah dan ibu. Bagaimana memilih Pendidikan yang baik, pergaulan yang baik, lingkungan yang mendukkung sudah sepantasnya orang tua wajib mengarahkan anak, karena anak merupakan calon pemimpin masa depan bangsa, maka saat ini  program sosialisasi dan pendampingan untuk siswa di MTS Al-Husna Depok, dalam rangka mencegah diskriminasi dan kekerasan terhadap anak. Program ini mencakup berbagai kegiatan seperti konseling, pendampingan, dan workshop tentang pendidikan karakter, penyelesaian konflik, dan hak asasi manusia. Artikel ini menekankan pentingnya pencegahan dan intervensi dini dalam mengatasi kekerasan dan diskriminasi di MTS. Program ini telah berhasil meningkatkan kesadaran di antara siswa, guru, dan orang tua tentang pentingnya mencegah kekerasan dan diskriminasi, dan telah membantu menciptakan lingkungan belajar yang lebih aman dan inklusif. Artikel ini menyimpulkan bahwa program sosialisasi dan pendampingan dapat efektif dalam mengurangi kekerasan dan diskriminasi di MTS, dan merekomendasikan agar program serupa diimplementasikan di sekolah lain. Proses penelitian meliputi tahap persiapan, perizinan, perolehan dan pengumpulan data, pelaksanaan, pelaporan, dan publikasi dalam jurnal pengabdian masyarakat. Tahap pelaksanaan meliputi diskusi dengan mitra mengenai peran, diskusi dengan stakeholder dan psikolog, komunikasi dengan mitra mengenai kesulitan yang mungkin terjadi, koordinasi bersama orang tua dan anak sesuai dengan program yang disepakati, dan melaporkan kemajuan setelah koordinasi dengan mitra.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-01-03

How to Cite

Satino, S., Suherman, S., Wahyuningsih, Y. Y., & Surahmad, S. (2024). Pelaksanaan Program Sosialisasi Dan Pendampingan Santri Di Mts Al-Husna Depok Jawa Barat Dalam Rangka Antisipasi Terjadinya Diskriminasi Dan Kekerasan: Implementation of the Santri Socialization and Assistance Program at Mts Al-Husna Depok, West Java in Anticipation of the Occurrence Discrimination and Violence . Jurnal Abdimas Le Mujtamak, 3(2), 68–77. https://doi.org/10.46257/jal.v3i2.735